PATUNAS.CO.ID – Pecinta Alam Mahasiswa Stai An-Nadwah Kuala Tungkal (Mapala Pamsaka) mengadakan acara Musyawarah Besar (Mubes) ke-X yang mengusung tema “Mencapai Kepemimpinan dan Kemandirian dalam berorganisasi, di Aula Kampus Stai An-Nadwah Kuala Tungkal, Minggu (3/9/23).
Acara ini dihadiri oleh 30 peserta anggota aktif, anggota kehormatan (alumni) dan dewan penasihat.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Mempertanggung Jawabkan hasil program kerja dalam kepengurus selama satu tahun periode 2022 – 2023yang telah di laksanakan,
serta Re-organisasi atau pergantian Ketua Umum (Ketum) Mapala Pamsaka yang dilakukan dalam kurun waktu satu tahun sekali pada estafet kepemimpinan Organisasi Mahasiswa (Ormawa) yang telah diwajibkan oleh pihak lembaga, sekaligus menyambung tali silahturahmi antara alumni dan anggota baru.
Dalam pergantian ketua umum tiga (3) orang dicalonkan secara demokrasi sebagai bakal calon ketua umum (Ketum) Mapala Pamsaka periode berikutnya yaitu Husnul Baharudin, Cecep Sulaiman dan Basok Ilham.
Dengan hasil Husnul Baharudin sebagai Ketum terpilih Mapala Pamsaka Periode 2023/2024 yang akan mengemban tanggung jawab selama satu (1) tahun kedepannya.
“Cecep Sulaiman selaku ketua pelaksana mengatakan Mubes di tahun ini harus mampu menghasilkan badan kepengurusan yang lebih baik dari kepengurusan yang sebelumnya.”
“Lanjut Husnul Baharudin selaku Ketum Terpilih Menyampaikan semoga amanah yang telah di berikan kepada saya dapat saya jalankan sesuai dengan tujuan organisasi dan semoga harapan – harapan seluruh anggota dapat terealisasikan sesuai dengan visi dan misi mapala pamsaka. Ungkap Bahar.”
” Ditambahkan Miftahul Amin sebagai ketua umum sebelumnya mengharapkan lahirnya seorang pemimpin baru dan dengan wacana yang segar dan anyar dapat menjadikan kepemimpinan yang lebih baik, “Lahirnya seorang pemimpin baru agar roda organisasi kedepannya menjadi lebih baik lagi.
Ujarnya.”
Discussion about this post