Patunas.co.id,Batanghari– Tim Voli Putra Jangga Baru Kecamatan Batin XXIV berhasil meraih juara pertama dalam kejuaran Bola Voli Antar Kampung (Tarkam) Kemepora yang dilaksanakan di Kabupaten Batanghari.
Kemenangan tersebut berhasil diraih setelah mengalahkan tim Bersaudara dari Kecamatan Muara Bulian melalui dua babak langsung pada pertandingan Gran Final Sabtu (o7/08/2024) sore.
Camat Batin XXIV A.Kadir mengatakan, dirinya sangat bersyukur dengan kemenangan ini. Apalagi tim putra Batin XXIV lainnya sempat dikalahkan oleh tim ini pada pertandingan sehari sebelumnya.Gelar juara ini berkat peran sangat besar dari Tim Pelatih yang selama ini tidak pernah lelah dalam melakukan pembinaan terhadap atlet bola voli di Batin XXIV.
” Mudah-mudahan dengan gelar juara ini semakin memotivasi desa dan kelurahan untuk mencetak talenta pemain baru dan melakukan pembinaan terhadap pemain yang ada saat ini”, kata Camat Batin XXIV A. Kadir kepada media Patunas.co.id, Minggu (08/09/2024).
Disebutkan Kadir, dengan berhasilnya tim dari Kecamatan Batin XXIV pada ajang kejuaran Tarkam Kemenpora ini dirinya berharap menjadi pemicu untuk putra-putri Batin XXIV untuk dapat berprestasi dalam setiap ajang di Kabupaten Batanghari.
“Kita akan terus meningkatkan pembinaan kepada putra-putri Batin XXIV agar dapat berprestasi dalam setiap ajang di Kabupaten Batanghari,” ujarnya.(rhm)
Discussion about this post